Alamat Vigur Organik

Alamat KUB-IK "Vigur Organik" Jl. Bandara Juanda II/BB.30B. Vila Gunung Buring, Kel.Cemorokandang,Kec.Kedungkandang, Kota Malang. Tlp.08123414533, 081252905181. E-mail: viokecaporganik17@gmail.com / vigurorganik_titiek@yahoo.co.id

Selasa, 06 Mei 2014

Macam-macam produk "Vigur Organik"

MEMBUAT PUPUK ORGANIK
(BOKASI)

BAHAN YANG DIPERLUKAN :

Untuk membuat BOKASI diperlukan bahan sebagai berikut  :


  1. ( 100kg ) Bahan pupuk kandang (kotoran Kambing atau Sapi  yang sudah dihaluskan / digiling)
  2. ( 40kg ) Arang sekam / Kompos.
  3. ( 1kg ) Bekatul.
  4. ( 100ml ) Dekomposer  ( BIO ViO  atau Super Degra) + 10 liter air.


Cara membuatnya :
  1. Larutkan 100 ml BIO-ViO ( boleh pakai Super Degra ) dan 10 liter air. 
  2. Campurkan bahan pupuk kandang (kotoran Kambing atau Sapi  yang sudah dihaluskan / digiling ) dengan bekatul, arang sekam  / kompos secara merata.
  3. Siramkan / semprotkan BIO-ViO  ke dalam bahan-bahan organik yang sudah disiapkan tersebut diatas secara merata , kelembaban 50% (adonan jika dikepal air tidak keluar dan jika dibuka kepalannya adonan mekar). 
  4. Setelah itu letakkan pada tempat yang teduh dengan ketebalan (15-30) cm .
  5. Tutup dengan karung Goni atau bahan lain lalu biarkan. Untuk mempertahankan suhu (40-50) derajat Celcius, maka setiap 4 - 8 jam sekali adonan dibolak-balik selama 4 - 7 hari sehingga adonan tidak panas dan tidak bau. 
  6. Jika masih bau tambahkan kembali larutan BIO-ViO dengan perlakuan seperti di atas

Selesai  selanjutnya bahan siap dipakai..... SELAMAT MENCOBA... Kamu bisa !!!! 

Vigur Organik Kota Malang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar